Kamis, 01 Maret 2012

Mbah Masrum

Tentang Mbah Masrum

Mbah Masrum seorang seniman.tepatnya ahli dalam bidang karawitan.seluruh waktu hidupnya berkecimpung dalam dunia karawitan.Baik itu wayang kulit,campursari,berbagi ilmu karawitan,bahkan membuat GAMELAN.
Sekarang usianya 55 tahun,lahir di desa Bulungkulon,kecamatan jekulo,kabupaten Kudus.Mbah Masrum mengalir darah seni dari Kakeknya yang dahulu menjadi Dalang.Sampai sekarang Beliau tinggal di desa Bulungkulon.
Kegiatan kesehariannya otomatis berbau karawitan.Dari job-job ikut pagelaran wayang kulit,Campursari,dan dalam kesehariannya juga melatih exkul di sekolah dasar maupun SLTA.Beliau juga menerima pesanan membuat GAMELAN.
Mbah Masrum sosok seorang yang rendah hati,berwatak halus,ngalelah,sederhana,dan apa adanya.Beliau juga menjadi Ketua RT dan sudah berjalan puluhan tahun karena sifatnya disukai warga.Sayang kepda kelurga,dan jauh dari sikap keras.

Tak sedikit orang yang belajar kesenian kepedanya.Boleh dibilang kalau tentang karawitan pokoknya nggak ada habisnya bagi Beliau.Beliau juga ingin kesenian ini lestari sepanjang masa karena baginya kesenian yang digelutinya bisa memberikan kontribusi positif bagi semuanya.
Bagi anda yang kenal dan ingin kenal mungkin juga ingin belajar atau Bahkan ingin menggunakan jasanya silakan share lewat blog ini.
Bagi saya Beliau adalah Sosok seniman yang patut mendapatkan Apresiasi yang tinggi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar